Home » Hiburan » Drama Korea » Review Drakor VIP – Drama Perselingkuhan yang Memancing Emosi

Review Drakor VIP – Drama Perselingkuhan yang Memancing Emosi

Annyeong Chingudeul!

Kali ini kita bakal review salah satu drama korea yang mengambil tema perselingkuhan, apalagi kalau bukan VIP.

Drama perselingkuhan memang menarik untuk diikuti. Walau terkesan mainstream, tapi drama semacam ini selalu berhasil menarik perhatian terutama untuk para emak-emak pecinta drama korea.

Dilihat dari trailernya saja, drama ini terkesan dark dan dipastikan memancing emosi. Aku pribadi sebenarnya gak terlalu suka drama yang konfliknya berat kayak gini, tapi karena banyak yang rekomendasiin, ya udah deh kita tonton dan buat aja review-nya.

FYI, judul “VIP” sendiri tidak menggambarkan plot utama dalam cerita, melainkan settingnya.

Drama VIP

Jadi ceritanya, pemeran utama dalam drama ini bekerja sebagai tim VIP sebuah Department Store yang tugasnya melayani pelanggan kelas atas saat berbelanja.

Yang membedakan VIP dari drama perselingkuhan lainnya adalah eksekusinya. Banyak adegan yang dibuat ambigu dan menantang penonton untuk menebak sendiri siapa sih yang jadi pelakor di drama ini.

Selain itu, drama ini juga punya cerita yang lebih dalam dari sekedar kasus perselingkuhan biasa. Banyak pesan yang disampaikan, terutama dalam hal menjalin hubungan rumah tangga.

Tak usah lama-lama, yuk langsung simak sinopsis dan review drakor VIP di bawah ini.

Sinopsis

Serial drama VIP bercerita tentang pasangan suami istri yang bekerja di Divisi VIP Sung Un Departemen Store. Sebuah divisi yang bertugas melayani para pelanggan VIP.

Namanya pelanggan VIP, pasti banyak banget maunya. Tugas dari tim VIP adalah mencarikan barang yang diinginkan pelanggan dan memberi pelayanan yang baik agar pelanggan VIP merasa puas berbelanja.

Kalau si pelanggan mau barang-barang limited edition dari brand ternama, maka tim VIP harus menyediakan. Semua keinginan harus dipenuhi. Ya, semacam melayani sultan Korea gitu deh.

Park Sung Jun (Lee Sang Yoon)

Divisi VIP dipimpin oleh seorang pria tampan bernama Park Sung Jun (Lee Sang Yoon). Tipe pria baik hati, yang punya rasa empati tinggi dan memiliki istri cantik bernama Na Jung Sun (Jang Na Ra).

Sung Jun dan Jung Sun terlihat seperti pasangan yang sempurna. Keduanya tampak serasi, sangat profesional, dan sama-sama punya kedudukan bagus dalam tim VIP.

Na Jung Sun (Jang Na Ra)

Na Jung Sun ini tipe independent women yang dikagumi banyak orang. Berparas cantik, lulusan universitas ternama, dan punya karir yang oke di bidangnya.

Kehidupan Jung Sun yang awalnya sempurna seketika berubah setelah ia mengetahui suaminya berselingkuh dengan rekan tim VIP. Alih-alih meluapkan emosi, Jung Sun belagak tak tau apa-apa sambil menyelidiki siapa selingkuhan sang suami.

Ada beberapa wanita yang tergabung dalam tim VIP, mereka adalah:

Lee Hyun-A (Lee Chung Ah)

Lee Hyun-A (Lee Chung Ah), kepala seksi VIP yang cantik, dingin, tangguh, tapi sebenarnya rapuh. Dia ini tipe perempuan yang kelihatannya sulit didekati, tapi sebenarnya punya trauma masa lalu yang cukup dalam.

Hyun-A sebenarnya berasal dari keluarga kaya, namun keluarganya bangkrut dan terjerat hutang sehingga dia bekerja dalam anggota tim VIP.

Song Mi Na (Kwak Sun Young)

Song Mi Na (Kwak Sun Young), tipe working mom yang mengejar karir dan jabatan namun merasa kesulitan karena dia harus mengurus rumah dan anaknya.

Ada satu kalimat Song Mina yang menyentuh banget “Menjadi ibu anak-anak memang berharga bagiku, tapi aku juga ingin punya kehidupan sebagai Song Mina”

Pada akhirnya, Song Mina harus memilih mana yang harus diprioritaskan antara keluarga atau karirnya.

On Yu Ri (Pyo Ye Jin)

Terakhir ada On Yu Ri (Pyo Ye Jin), gadis yang sok lugu, tak tau diri, dan bertingkah menyedihkan supaya orang lain bersimpati.

On Yu Ri masuk ke tim VIP dengan rumor tak sedap. Ia digosipkan punya hubungan gelap dengan Wakil Direktur Sung Un Departemen Store sehingga bisa masuk ke divisi VIP.

Dari tiga karakter di atas, kamu pasti sudah bisa menebak dong siapa perempuan yang jadi selingkuhan Park Sung Jun ?

Selain tiga wanita tadi, ada satu pria yang tergabung dalam tim VIP Sung Jun, dia adalah Ma Sang Woo (Shin Jae Ha).

Ma Sang Woo (Shin Jae Ha)

Sang Woo merupakan sosok termuda dalam tim VIP. Dia sering membuat kesalahan sampai merepotkan anggota tim lainnya. Untungnya, Sang Woo orang yang pekerja keras sehingga anggota tim VIP cukup sayang padanya.

Sang Woo juga tipe pria yang pengertian dan perhatian banget. Sikapnya yang menghangatkan dan kata-katanya yang menenangkan mudah membuat siapapun jatuh cinta. Dia selalu ada dan menawarkan diri untuk jadi sandaran bagi Jung Sun.

Drama Korea VIP

Boleh ngeship mereka nggak sih? hehehe

Baca Juga :

30+ Rekomendasi Drama Korea Terbaik Sepanjang Masa. Sudah Nonton?

Tak Hanya Tentang Perselingkuhan

Drama VIP bukan semata tentang perselingkuhan, tapi juga menampilkan konflik hubungan yang dialami Lee Hyun-A dan Song Mi Na.

Hyun-A sebenarnya sosok wanita rapuh yang menyembunyikan diri lewat sikap tegas dan dingin kepada lelaki. Untungnya, ada seorang pria yang tulus menyayangi Hyun-A, dia adalah Cho Jin Ho (Jung Joon Won).

Cha Jin Ho (Jung Joon Won)

Cha Jin Ho ini tipe pria slengean yang keliatan playboy, tapi sebenarnya sangat menghargai perasan wanita. Dia juga tak pernah lelah meluluhkan hati Hyun-A.

Disisi lain ada Song Mi Na yang mengalami konflik dengan keluarganya. Gagal promosi berkali-kali karena selalu memprioritaskan keluarga, membuat Mi Na berada di titik jenuh hidupnya.

Byung hoon vip

Ditambah ia punya suami yang kekanakan dan kurang pengertian. Sang suami Byung Hoon adalah tipe lelaki egois yang hanya peduli dengan dirinya sendiri. Setelah kerja bukannya pulang, tapi malah asik nongki. Padahal dia punya dua anak kecil yang super aktif.

Beruntung karena cintanya kepada Mi Na, Byung Hoon mau berubah dan memperbaiki hubungan mereka. Ia bahkan rela cuti untuk mengurus anak agar sang istri bisa bekerja. Akhirnya, mereka kembali hidup sebagai keluarga bahagia.

Byung hun scane vip

Pesan yang Bisa Diambil dari Drama VIP

1. Kepercayaan itu adalah pondasi utama dalam suatu hubungan. Jika sekali dirusak, ya tidak akan sama lagi. Ibarat kaca yang pecah sulit untuk direkatkan kembali. Begitulah sebuah kepercayaan.

2. Dari masalah Jung Sun dan Mi Na, kita tahu bahwa menjalin komunikasi sangatlah penting. Tak hanya kepercayaan, minimnya komunikasi juga bisa berujung pada kesalahpahaman.
Coba saja Sung Jun dan Jung Sun mau saling membuka diri, berbagi beban, kesedihan, emosi, dan keluh kesah seperti Mi Na dan suaminya, mungkin saja perselingkuhan tidak akan terjadi dan hubungan keduanya baik-baik saja.

3. Drama ini memberi pelajaran bahwa memang seharusnya ada batasan antara pria dan wanita. Batasan itu seperti tidak memberi perhatian berlebih ke orang lain, bersikap sewajarnya, dan menghindari interaksi yang berlebihan.
Seperti kata pepatah “cinta datang karena terbiasa” begitulah yang terjadi pada Sung Jun. Berawal dari kasihan, sering bersama, hingga nyaman, dan akhirnya terjebak dalam hubungan yang menyesatkan.

Kesimpulan

Overall, drama VIP sangat menarik berkat ceritanya yang seru, teknik pengambilan gambar yang bagus, dan akting para pemain yang sangat totalitas.

Suka banget sama sikap Jung Sun yang bisa mengendalikan emosi dalam menghadapi perselingkuhan suaminya. Walaupun cuma drama, sikap kayak gini harusnya bisa jadi contoh buat para perempuan diluar sana.

Daripada ngelabrak pelakor, marah-marah nggak jelas, terus diviralin ke sosial media, mending bersikap tenang dan lakukan pembalasan yang lebih elegan untuk orang-orang yang mengkhianati kalian.

Serial drama vip

VIP

Dan untuk masalah ending, aku rasa ending VIP sudah paling realistis. Ya, karena nggak semua hal bisa dapat kesempatan kedua. Walaupun masih saling mencintai, mereka memutuskan menjalani kehidupan masing-masing daripada terus saling menyakiti.

Terakhir, drama korea yang satu ini sangat recommended kalau kalian suka tema-tema perselingkuhan.

Tapi, kalau mau lihat drakor perselingkuhan yang lebih ekstrem lagi, coba nonton The World of The Married yang reviewnya bisa kalian baca disini.

Finally, cukup sekian review kali ini. Semoga bermanfaat ya!

[wp_show_posts id="11067"]
About Puput Ariviana

Introvert yang suka drama korea. Content writer expert di Bergaya.ID

Leave a Comment