Epic ! 10 Rekomendasi Film Kolosal Terbaik Sepanjang Masa

Film Kolosal Terbaik – Film kolosal bukan hanya sekedar hiburan, tapi juga menyajikan cerita sejarah suatu bangsa. Salah satu hal yang menjadi ciri khas film kolosal yaitu mengangkat tema kerajaan atau peperangan besar di masa lampau dan melibatkan banyak orang dalam proses pembuatannya.

Sampai saat ini, film kolosal masih banyak peminatnya. Karena pada dasarnya, film jenis ini memang menarik untuk ditonton. Apalagi jika sudah masuk ke scene pertempuran besar-besaran dengan banyak pertumpahan darah yang terlihat sangat seru sekaligus menegangkan.

Nah, kalau kamu termasuk salah satu penggemar film kolosal, berikut ini rekomendasi 10 film kolosal terbaik sepanjang masa yang bisa jadi referensi mu.

10 Film Kolosal Terbaik Sepanjang Masa

Film dengan genre kolosal memang sangat menyenangkan. Disatu sisi menyuguhkan action yang keren, namun disisi lain juga menyuguhkan konflik yang mengaduk emosi. Berikut deretan film kolosal terbaik full movie yang telah Bergaya.ID rangkum buat kamu.

1. The Lord of The Rings: Trilogy

The Lord of The Rings Trilogy

The Lord of The Rings adalah film trilogi yang diadaptasi dari sebuah novel populer karya J.R.R. Tolkien. Film bergenre fantasi kolosal ini secara garis besar menceritakan peperangan antara golongan putih dengan golongan hitam di sebuah dunia imajinasi yang disebut Middle-earth.

Film ini benar-benar sukses besar dan menyabet banyak penghargaan. Bahkan bisa dibilang, The Lord of The Rings adalah salah satu film kolosal yang tak lekang oleh waktu. Penggambaran tokoh, setting, dan kecanggihan editing nya, berhasil menciptakan visual yang sangat mempesona.

2. Gladiator

Gladiator

Gladiator dianggap sebagai salah satu film kolosal dengan aksi laga terbaik. Film ini mengambil latar saat Kekaisaran Romawi. Pertarungan demi pertarungan yang memukau berhasil memberikan penggambaran kehidupan para petarung yang gagah berani.

Film ini mengisahkan tentang seorang Jenderal bernama Maximus Decimus Meridius (Russel Crowe) yang difitnah oleh rajanya sendiri sehingga terpaksa menjadi seorang gladiator. Pengkhianatan tersebut membuat sang jenderal berupaya membalaskan dendamnya kepada raja. Berkat riset mendalam dan visual yang memukau, Gladiator berhasil mendapatkan rating yang tinggi.

3. Braveheart

Braveheart

Braveheart adalah film kolosal klasik yang diangkat dari sebuah peristiwa pada abad ke 13, yaitu tentang usaha Skotlandia melawan Inggris. Film yang disutradarai oleh Mel Gibson ini menyajikan aksi-aksi yang sangat realistis dengan plot cerita yang dikemas rapi.

Braveheart menceritakan perjuangan seorang ksatria Skotlandia bernama Randall Wallace (Mel Gibson) yang membentuk kelompok perlawanan terhadap pemerintahan Inggris yang semena-mena. Pertempuran besar terjadi karena banyak klan yang bergabung untuk memerdekakan Skotlandia.

4. 300

300 (Film Kololsal Terbaik)

Film berjudul “300” ini diangkat dari serial komik yang mengisahkan Battle of Thermopylae pada tahun 480 sebelum Masehi. Diceritakan bahwa raja Yunani bernama Leonidas bertempur bersama dengan 300 prajuritnya untuk melawan King Xerxes dari Persia.

Film kolosal yang satu ini dianggap paling ikonik dan sangat populer saat itu. Aksi pertarungan dan peperangan dalam mempertahankan harga diri, keluarga, dan kelompok, akan kamu saksikan di setiap adegan dalam film ini.

5. The Hobbit Trilogy

The Hobbit Trilogy

Satu lagi film kolosal terbaik yang diadaptasi dari novel populer karya J.R.R Tolkien adalah The Hobbit Trilogy. Sama dengan film trilogi “The Lord of The Ring” film yang satu ini juga mengambil latar di dunia fantasi bernama Middle-earth.

Hanya saja, waktu yang diambil adalah 60 tahun sebelumnya. Meski banyak karakter yang sama, namun jalan cerita kedua film ini tetap berbeda. The Hobbit lebih terfokus pada kisah perjalanan para hobbit.

6. Drupadi

Drupadi

Bisa dibilang, Drupadi merupakan salah satu film kolosal terbaik di Indonesia. Film yang menuai banyak kontroversi karena jalan ceritanya ini, mengangkat kisah tentang Mahabarata yang mewariskan nilai budaya di Indonesia.

Film ini mengisahkan tentang perlawanan wanita yang kerap kali dijadikan komoditas para suami (laki-laki). Berkat kelembutan dan kecerdasan Drupadi (Dian Sastro), ia mampu memberikan perlawanan kepada Pandawa atas perlakuan negatif yang mereka buat. Pastinya, film ini sangat menarik dan wajib kamu tonton.

7. The Last Samurai

The Last Samurai

Kamu pasti sudah tidak asing dengan Tom Cruise? Yup, jika seringkali Tom Cruise berperan sebagai agen mata-mata, di film ini kamu akan menyaksikan hal yang berbeda. The Last Samurai menceritakan tentang pemberontakan para samurai terhadap pemerintahan Jepang di kala itu.

Dalam film ini, Tom Cruise berperan sebagai Kapten Nathan Algren yang ditugaskan untuk memburu dan membunuh setiap samurai yang tersisa. Ditengah misinya, ia tertangkap dan dibawa ke sebuah desa yang menjadi markas para samurai. Selama disekap, ia justru bersimpati dan mulai mempelajari cara hidup para samurai.

8. Kingdom of Heaven

Kingdom of Heaven

Kingdom of Heaven merupakan salah satu film yang terinspirasi dari peristiwa sejarah penting, yakni Perang Salib dalam upaya merebutkan kota Yerusalem. Lebih tepatnya tentang pengepungan yang dilakukan oleh Saladin di kota Yerusalem.

Film ini memang tidak menggambarkan peristiwa tersebut secara utuh. Namun, kalau kamu penasaran dengan peperangan yang terjadi antara umat Islam dan Kristen kala itu, coba tonton film Kingdom of Heaven ini.

Secara garis besar, film ini menceritakan kisah Balian yang melakukan perjalanan ke Yerusalem demi mendapat pengampunan dari Tuhan. Balian adalah karakter fiksi yang dibuat untuk memberikan sudut penceritaan yang sedikit berbeda.

9. Ben-Hur

Ben-Hur

 

Ben-Hur adalah film remake yang baru dirilis pada tahun 2016. Film ini merupakan adaptasi novel berjudul “Ben-Hur: A Tale of the Christ” yang disebut sebagai novel Kristen paling fenomenal pada abad ke-19.

Film ini menceritakan kisah seorang bangsawan Yahudi yang keluarganya dihukum setelah dituduh melakukan percobaan pembunuhan kepada gubernur Romawi. Karena kejadian inilah, Ben-Hur diperbudak oleh orang Romawi dan berusaha membalas dendam atas tuduhan yang diberikan kepadanya.

10. Apocalypto

Apocalypto

Apocalypto merupakan rekomendasi film kolosal terakhir yang wajib kamu tonton. Film penuh aksi yang satu ini menceritakan kisah peradaban suku Maya. Lebih tepatnya tentang keruntuhan peradaban suku Maya yang berlatar di semenanjung Yucatan, Meksiko.

Dikisahkan perjalanan Jaguar Paw (Rudy Youngblood) yang berusaha kabur dari ritual pengorbanan manusia yang dianggap sakral kala itu. Dari ceritanya saja sudah bisa dibayangkan kalau Apocalypto adalah film yang penuh dengan pertempuran buas dan pertumpahan darah.

Nah, itulah deretan film kolosal terbaik sepanjang masa. So, dari daftar film diatas, mana nih yang sudah pernah kamu tonton atau yang ingin kamu masukan ke daftar list tontonan?

Jika kurang suka dengan genre kolosal kamu juga bisa menonton film action, komedi, romantis, dan masih banyak lagi yang telah Bergaya.ID rangkum di artikel film netlflix terbaik.

Semoga artikel ini bermanfaat, ya !

Leave a Comment