Contoh Surat Kuasa Pengambilan Gaji Karyawan Aktif dan Pensiunan

Ada banyak kegunaan surat kuasa, salah satunya adalah untuk mewakilkan seseorang untuk mengambil gaji. Apabila Kamu merupakan seorang karyawan ataupun pensiunan dari suatu institusi, mengetahui contoh surat kuasa pengambilan gaji tentu akan sangat berguna jika sewaktu-waktu Kamu berhalangan.

Surat kuasa sendiri adalah surat resmi yang umumnya ditanda tangani di atas materai yang berisi informasi terkait peralihan wewenang dari satu pihak kepada pihak lainnya. Dengan adanya surat kuasa, maka institusi ataupun lembaga akan bersedia memberikan gaji terhadap orang yang telah ditunjuk.

Fungsi Surat Kuasa Pengambilan Gaji

Fungsi Surat Kuasa Pengambilan Gaji

Surat kuasa pengambilan gaji termasuk ke dalam salah satu jenis surat kuasa pribadi yang paling sering digunakan. Melalui surat kuasa pengambilan gaji, seseorang yang bukan merupakan penerima gaji dapat mengambil sejumlah gaji pada periode yang telah ditentukan dari suatu institusi ataupun perbankan.

Sampai saat ini, masih ada beberapa perusahaan ataupun institusi yang menerapkan sistem penggajian manual baik itu melalui perbankan ataupun mengambil langsung ke perusahaan. Institusi perbankan sendiri tentu hanya akan melayani penarikan uang secara tunai yang dilakukan oleh pemilik rekening.

Sehingga tanpa adanya surat kuasa pengambilan gaji, sangat tidak mungkin orang lain yang bukan pemilik rekening untuk melakukan penarikan uang melalui rekening bank. Oleh karena itu dibutuhkan surat kuasa pengambilan gaji.

Dengan surat kuasa yang ditanda tangani pemilik rekening di atas materai, teller bank akan memproses permintaan pengambilan gaji di rekening. Selain berguna untuk pengambilan gaji pegawai aktif, surat kuasa pengambilan gaji juga dapat digunakan untuk menarik gaji pensiunan PNS dan sebagainya.

Selain digunakan untuk mengambil gaji yang ditransfer melalui rekening bank, surat kuasa juga bisa digunakan untuk mengambil gaji yang diberikan langsung melalui pihak keuangan perusahaan.

Informasi Penting Dalam Surat Kuasa Pengambilan Gaji

Informasi Penting Dalam Surat Kuasa Pengambilan Gaji

Seperti halnya pembuatan surat kuasa pada umumnya, surat kuasa pengambilan gaji juga terdiri dari beberapa struktur penting yang menyusun surat tersebut.

Struktur penting di bawah ini wajib ada dalam setiap surat kuasa pengambilan gaji agar dianggap sah dan berlaku di mata hukum.

  1. Judul surat kuasa. Apabila digunakan sebagai surat kuasa non-pribadi seperti dari institusi, maka sertakan nomor surat kuasa.
  2. Identitas orang yang memberikan kuasa atau biasa disebut Pihak Pertama. Identitas yang harus dituliskan meliputi nama lengkap, Nomor Induk Kependudukan (NIK), alamat rumah, pekerjaan, usia dan lain sebagainya.
  3. Identitas orang yang menerima kuasa atau biasa disebut Pihak Kedua. Sama seperti penulisan identitas pada Pihak Pertama, Kamu harus menuliskan identitas meliputi nama lengkap, Nomor Induk Kependudukan (NIK), alamat rumah, pekerjaan, usia dan lain sebagainya.
  4. Informasi utama terkait jenis pelimpahan wewenang yang diberikan dari Pihak Pertama kepada Pihak Kedua. Terkait surat kuasa pengambilan gaji, maka wajib disertakan periode gaji yang dimaksud serta institusi tempat mengambil gaji apakah di perusahaan atau lembaga perbankan.
  5. Tempat dan tanggal waktu penulisan surat kuasa
  6. Materai tempel untuk meningkatkan kekuatan hukum. Tanpa adanya materai tempel, beberapa lembaga seperti institusi perbankan tidak bersedia memproses permohonan penarikan gaji.
  7. Tanda tangan pemberi kuasa di atas materai dan penerima kuasa
  8. Nama lengkap pemberi kuasa dan penerima kuasa

Mengingat bahwa surat kuasa pengambilan gaji ini bersifat sensitif karena melibatkan sejumlah uang, pastikan Kamu hanya mengutus orang yang benar-benar dapat dipercaya dan amanah.

Umumnya, orang akan memilih untuk mengutus anggota keluarganya seperti istri, anak kandung, saudara dan lainnya.

Dalam penulisan surat kuasa harus mengikuti kaidah penulisan baku yang telah ditetapkan. Hindari tulisan yang bertele-tele dan membingungkan untuk menghindarkan dari kesalahpahaman.

Contoh Surat Kuasa Pengambilan Gaji

1. Contoh Surat Kuasa Pengambilan Gaji Karyawan Aktif

Contoh Surat Kuasa Pengambilan Gaji Karyawan Aktif

Berikut adalah format contoh surat kuasa pengambilan gaji karyawan aktif suatu perusahaan.

SURAT KUASA PENGAMBILAN GAJI PT AKUA FINANCE ACT

Yang bertanda tangan di bawah ini saya,

Nama                : Harinanda Tamutu

NIK                   : 617201278173

Alamat              : Jalan Pattimura Selatan No. 71, Sampang, Maluku

Pekerjaan          : Customer Service PT Akua Finance ACT

Selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA. PIHAK PERTAMA melalui surat ini memberikan kuasa kepada,

Nama                : Jumiati  Setyaningsih

NIK                   : 617201123627

Alamat              : Jalan Pattimura Selatan No. 71, Sampang, Maluku

Pekerjaan          : Mahasiswi

Untuk selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA.

Melalui surat ini, PIHAK PERTAMA memberikan kuasa penuh terhadap PIHAK KEDUA untuk melakukan pengambilan gaji PIHAK PERTAMA pada periode bulan Maret 2020 di PT Akua Finance ACT.

Surat ini dibuat karena PIHAK PERTAMA berhalangan hadir untuk mengambil gaji disebabkan kondisi kesehatan yang kurang baik.

PIHAK PERTAMA akan sepenuhnya bertanggung jawab dengan menanggung segala risiko yang mungkin ditimbulkan akibat adanya pelimpahan kekuasaan terhadap PIHAK KEDUA.

Demikian surat kuasa ini dibuat oleh PIHAK PERTAMA dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar tanpa paksaan dari pihak manapun. Semoga surat ini dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Maluku, 3 April 2020

PIHAK PERTAMA                                                                                                          PIHAK KEDUA

(tanda tangan)                                                                                                               (tanda tangan)

Harinanda Tamutu                                                                                                  Jumiati Setyaningsih

2. Contoh Surat Kuasa Pengambilan Gaji Pensiun

Contoh Surat Kuasa Pengambilan Gaji Pensiun

Contoh surat kuasa pengambilan gaji bagi pensiunan sebenarnya tidak terlalu jauh berbeda dari segi format dengan surat kuasa pengambilan gaji karyawan aktif. Hanya saja ada sedikit perbedaan di bagian penjelasannya.

SURAT KUASA PENGAMBILAN GAJI PENSIUNAN DINAS PENDIDIKAN

Yang bertanda tangan di bawah ini saya,

Nama                : Tubagus Haryo Susanto

NIK                   : 61719182271

Alamat              : Jalan Nampiputu No. 1 A, Kurasari, Mempawah

Pekerjaan          : Pensiunan PNS Dinas Pendidikan Mempawah

Selanjutnya disebut sebagai PIHAK PEMBERI KUASA. PIHAK PEMBERI KUASA melalui surat ini memberikan wewenang kepada,

Nama                            : Anita Delima

NIK                               : 6172013293293

Alamat                          : Jalan Nampiputu No. 1 A, Kurasari, Mempawah

Pekerjaan                      : Mahasiswi

Hubungan Kekerabatan  : Anak kandung

Untuk selanjutnya disebut sebagai PIHAK PENERIMA KUASA.

Melalui surat ini, PIHAK PEMBERI KUASA memberikan wewenang penuh terhadap PIHAK PENERIMA KUASA untuk mengambil gaji pensiunan pribadi PIHAK PEMBERI KUASA  untuk periode bulan Juni 2020 di Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Surat ini dibuat mengingat PIHAK PEMBERI KUASA tidak dapat mengambil gaji dikarenakan sedang berada di luar kota untuk menghadiri acara keluarga.

PIHAK PEMBERI KUASA akan bertanggung jawab sepenuhnya dan menanggung segala risiko yang mungkin ada akibat pelimpahan wewenang terhadap PIHAK PENERIMA KUASA.

Demikian surat kuasa ini dibuat oleh PIHAK PEMBERI KUASA dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar tanpa paksaan dari pihak manapun. Diharapkan surat ini dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Mempawah, 3 Juni 2020

PIHAK PEMBERI KUASA                                                                      PIHAK PENERIMA KUASA

(tanda tangan)                                                                                                       (tanda tangan)

 

Tubagus Haryo Susanto                                                                                        Anita Delima

Baca Juga :

7 Contoh Surat Kuasa dan Cara Membuatnya

Hal terpenting yang harus diketahui berdasarkan contoh surat kuasa pengambilan gaji di atas adalah penggunaan Bahasa Indonesia yang sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan. Gunakan bahasa yang mudah dipahami dan tidak terlalu berbelit-belit dan pastikan struktur suratnya sudah tepat.

Leave a Comment