Home » Inspirasi » Rumah » 10 Gambar Denah Rumah 7×10 Minimalis & Inspiratif !

10 Gambar Denah Rumah 7×10 Minimalis & Inspiratif !

Bergaya.ID – Lahan dengan ukuran 7×10 apakah sudah merasa lapang atau masih kurang besar? Nah, perspektif ini tergantung dari berapa jumlah anggota yang ada di rumah itu ya. Namun, tetap saja denah rumah 7×10 harus dipikirkan secara matang. 

Ruangan apakah yang ingin kamu tambahkan dalam rumah? konsep kitchen bar? Taman kering dalam rumah? Atau yang seperti apa?

10 Contoh Denah Rumah 7×10 Minimalis Modern

Untuk beberapa contoh di bawah ini bisa disesuaikan dengan keinginan konsep rumah yang ingin kamu bangun. Yuk, lihat apa saja konsep yang dapat digunakan pada rumah 7×10 ini.

1. Denah 2 Kamar Tidur Sejajar

Denah Rumah 7x10 2 Kamar

Desain ini membuat ruangan yang sempit menjadi sangat lapang. 2 kamar tidur yang ada di dalamnya ditata secara sejajar dan tidak menghabiskan banyak space. 

Sedangkan, untuk ruangan lain dibuat tanpa adanya partisi atau penyekat. Ruangan yang dimaksud itu ruang tamu, ruang makan, dan dapur. Berarti rumah ini tanpa ruang keluarga yang mungkin bisa disatukan dengan ruang tamu saja. 

Tapi, jika melihat desainnya rumah ini menonjolkan halaman depan dan halaman belakang yang sama-sama memiliki taman.

2. Desain Convy

Denah Rumah 7x10 Meter Persegi

Gambar denah rumah 7×10 ini memiliki tema yang sangat hangat dan menyegarkan. Untuk beberapa ruangannya ditambahkan dengan taman kering seperti tanaman hias dalam pot maupun yang bisa digantung.

Lantai yang dipilih adalah warna cream sehingga terasa hangat di malam hari dengan pencahayaan dari lampu. Kamu pasti akan betah tinggal di rumah yang sederhana namun nyaman ini. 

3. Denah 2 Kamar Tidur 1 Lantai

Denah Rumah 7x10 1 Lantai

Bagi keluarga kecil, rumah modern ini bisa dijadikan gaya untuk mendesain rumah minimalisnya. Untuk kamar tidur cukup dengan 2 ruangan saja yang di tengah-tengahnya memiliki kamar mandi. 

Ruangan lainnya tanpa partisi dan ditonjolkan dengan desain yang menarik dari teras depan rumah dengan taman kering. Pastinya rekomendasi contoh denah rumah 7×10 ini banyak dijadikan rujukan bagi para jasa desain interior.

4. Desain Modern Banyak Ruangan

Denah Rumah 7x10 Tanpa Garasi

Ruangan pada rumah ini sangat dimaksimalkan dengan 3 kamar tidur dan ruangan pelengkap lainnya. Rumah ini memiliki cukup banyak partisi sehingga membuatnya sedikit lebih terasa sempit. 

Akan tetapi, tetap saja ada orang yang menyukai rumah dengan privasi sehingga jika ada tamu tidak akan merasa mengganggu dan risih, sesuai selera ya?

5. Desain Rumah Bujang

Denah Rumah 7x10 Meter

Bagi yang masih bujang atau memimpikan rumah untuk diri sendiri, maka bisa menggunakan desain 2 lantai ini. Terlihat unik, menarik, dan cukup privasi. Meskipun denah rumah 7×10 masih terbilang sangat luas untuk desain ini tapi tetap bisa disesuaikan. 

Di lantai 2 hanya ada 1 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan ruang belajar atau ruang bekerja. Sedangkan untuk di bagian lantai 1 bisa digunakan untuk ruang bersantai dan dapur. 

Menariknya, di bagian luar terdapat coffee spot yang bisa digunakan sebagai ruang tamu juga.  

6. Desain Rumah dengan Kolam

Denah Rumah 7x10 Minimalis

Denah rumah 7×10 yang termasuk ukuran rumah sedang ini ternyata bisa dikombinasikan dengan adanya kolam renang di dalamnya. Kamar tidurnya ada 3 ruangan dan dilengkapi ruangan lain pada umumnya. 

Untuk carport bisa disesuaikan dengan 1 mobil atau 2 mobil. Tapi jika menggunakan 2 mobil pastinya akan terasa lebih sempit untuk ruangan lainnya. 

7. Denah dengan Mushola

Gambar Denah Rumah 7x10

Adanya mushola tidak akan membuat rumah terasa sempit malah membuat beribadah menjadi lebih tenang dan nyaman. Selain itu, kamu masih bisa memaksimalkan dengan adanya 3 kamar tidur. 

Di luar rumah bagian depan bisa digunakan untuk taman berbentuk L, teras, serta carport. Sedangkan, di belakang rumah masih bisa digunakan untuk taman mini, teras, dan tempat laundry.

8. Desain Taman Kering dalam Rumah

Contoh Denah Rumah 7x10

Taman dalam rumah bisa disesuaikan dengan rumah modern minimalis kamu. Selain di luar bagian depan dan belakang, untuk rumah bagian tengah juga bisa didesain dengan taman kering. 

Taman kering ini cukup dengan beberapa tanaman yang diletakkan di pot atau yang mudah perawatannya seperti kaktus atau terrarium. Bahkan jika memiliki rumah lantai dua bisa disambungkan dengan void.

9. Denah Kitchen Bar

Denah Rumah Ukuran 7x10

Biasa digunakan pada rumah di tengah kota yang mengusung tema modern minimalis. Yang menarik dari desain ini adalah kitchen bar layaknya cafe sehingga siapa saja yang bertamu ke rumah akan merasa nyaman dan senang. 

Pastinya tidak akan ada partisi yang menghalangi antara dapur, ruang makan, dan ruang tamu.

10. Desain 3 Kamar Tidur

Denah Rumah 7x10 3 Kamar

Meskipun dengan ukuran rumah sedang tapi tetap bisa digunakan untuk 3 kamar tidur, carport 2 mobil, serta halaman belakang yang memiliki teras untuk bersantai. 

Desain ini termasuk ke dalam tema artistic karena setiap ruangannya dipenuhi dengan furniture unik dan warna coklat muda yang dominan. Terlebih pada teras halaman belakang yang disusun dengan menarik menggunakan tema kayu. 

Buatlah taman yang sederhana saja seperti depan rumah bagian pojok agar menambahkan kesan elegan dan hidup.

Lihat Juga :

Beberapa desain denah rumah 7×10 ini pasti sudah disesuaikan dengan kemajuan zaman karena saat ini rumah modern minimalis banyak diminati.

Selain itu, banyak konsep menarik yang diusung seperti kitchen bar, mushola rumah, taman kering dalam rumah, dan lainnya.

Semoga artikel ini bermanfaat ya, sobat bergaya !

[wp_show_posts id="11067"]
About Bagas Kurnia Prasetyo

Content Writer Jr. Mahasiswa part time yang suka teknologi

Leave a Comment