3 Cara Cek Masa Aktif Kartu Telkomsel Terbaru 2022

Cara cek masa aktif Telkomsel sangat penting kamu ketahui untuk menghindari kartu SIM terblokir atau melewati masa tenggang. Jika kartu sudah diblokir, kamu tidak akan bisa menggunakannya untuk mengirim SMS atau melakukan panggilan telepon melalui nomor tersebut.

Tak hanya itu, pulsa dan paket data yang tersisa juga akan ikut hangus sehingga tidak bisa digunakan. Oleh karena itu, melakukan cek masa aktif Telkomsel secara berkala perlu dilakukan agar kamu tahu kapan waktu yang tepat untuk memperpanjang masa aktifnya.

Pada dasarnya, ada tiga cara untuk cek masa aktif Telkomsel yaitu melalui kode USSD, aplikasi MyTelkomsel, dan asisten virtual Telkomsel. Nah, untuk para pelanggan baru yang mungkin belum tahu cara cek masa aktif Telkomsel, yuk simak penjelasannya berikut ini.

Cara Cek Masa Aktif Telkomsel dengan Kode USSD

Cek Masa Aktif Telkomsel dengan Kode USSD

Cara yang pertama ini paling umum dilakukan oleh para pengguna kartu Telkomsel. Kode USSD sendiri adalah kode yang bisa digunakan untuk mengetahui berbagai informasi seputar SIM Card, termasuk masa aktif, jumlah kuota internet kartu Telkomsel.

Langsung saja, berikut cara cek masa aktif Telkomsel dengan kode USSD:

  • Pertama, buka fitur telepon atau panggilan di HP kamu.
  • Kemudian, tekan *888# lalu klik OK atau Call.
  • Tunggu prosesnya berjalan sampai muncul kotak dialog yang memperlihatkan sisa pulsa dan masa aktif kartu Telkomsel milikmu.
  • Selain itu ada menu lain yang bisa diakses seperti paket internet, nelpon, SMS, dan informasi lainnya.

Cara Cek Masa Aktif Telkomsel dengan Aplikasi MyTelkomsel

Cek Masa Aktif Telkomsel melalui MyTelkomsel

Telkomsel memudahkan para pelanggannya dengan menghadirkan aplikasi MyTelkomsel. Lewat aplikasi ini, kamu bisa mengakses segala hal yang berhubungan dengan kartu Telkomsel, termasuk untuk cek masa aktifnya.

Nah, untuk kamu yang ingin tahu cara cek masa aktif Telkomsel lewat aplikasi MyTelkomsel, berikut langkah-langkahnya.

  • Download dan install terlebih dahulu aplikasi MyTelkomsel. Kamu bisa temukan di PlayStore atau AppStore tergantung jenis smartphone.
  • Jika aplikasi sudah terpasang, buka aplikasi tersebut.
  • Buat akun terlebih dahulu jika diharuskan.
  • Masukkan nomor Telkomsel yang kamu gunakan lalu lakukan verifikasi.
  • Pada menu utama, kamu akan langsung disuguhkan informasi terkait sisa pulsa dan masa aktif kartu Telkomsel di bawahnya.

Tak hanya untuk cek masa aktif saja, lewat aplikasi MyTelkomsel kamu juga bisa membeli pulsa, berbagai paket data, paket telepon, paket SMS, kuota internet, dan lainnya.

Cara Cek Masa Aktif Telkomsel dengan Asisten Virtual

Cara terakhir yang bisa kamu coba untuk cek masa aktif Telkomsel yaitu melalui Asisten Virtual. FYI, Telkomsel sendiri memiliki asisten virtual yang tersebar di berbagai platform pengirim pesan online. Berikut diantaranya:

  • WhatsApp: tsel.me/wa2
  • LINE: tsel.me/lineVA2
  • Facebook Messenger: tsel.me/fbV2
  • Telegram: tsel.me/telegramVA2
  • Aplikasi MyTelkomsel: my.telkomsel.com/app/chatbot

Setelah pilih salah satu platform, kamu bisa langsung chat “Hai” untuk pertama kali. Tunggu jawaban dari asisten virtual, lalu kamu bisa membalasnya dengan kalimat “Cek Pulsa”. Nanti, asisten virtual akan mengirim informasi terkait pulsa dan masa aktif kartu Telkomsel yang digunakan.

Nah, itulah cara cek masa aktif kartu Telkomsel yang bisa kamu coba. Sangat mudah bukan? Sekarang kamu tidak perlu khawatir lagi jika kartu Telkomsel terblokir dan melewati masa tenggang, karena kamu bisa mengeceknya secara berkala.

Leave a Comment